K-POP LAGI....K-POP LAGI
Pagi ini seperti biasa, Dhera, Risa, Irina, dan Lucy
berjalan kaki menuju sekolah. Dan juga seperti biasa, Risa dan Lucy mengobrol
tentang segala hiruk-pikuk K-POP atau Korean Pop. Irina dan Dhera pun hanya
sesekali berkomentar tanpa mengerti satu kata pun yang Risa dan Lucy bicarakan.
Irina yang mengakui bahwa dirinya adalah seorang “Pasmada” atau “Pasukan Armada”
‘jadi-jadian’,hanya mengerti satu dua kata saja yang Risa dan Lucy bicarakan,
yaitu SuJu atau Super Junior dan SHINee yang merupakan K-POP favorit Lucy dan
Risa. Mungkin karena keasyikkan mengobrol, mereka sampai lupa bahwa sekarang
adalah hari Senin, dan harus upacara ! mereka langsung berlari menuju kelas dan
memakai almameter yaitu sejenis jas
yang khusus dipakai siswa-siswi bilingual
di sekolah mereka. Sambil mengatur kembali napas yang tersengal-sengal,
mereka menuruni tangga menuju lapangan upacara. Sejenak, Irina menghampiri Lia,
temannya dari kelas 8BL6, ”oh, Kid~chan, ohayou gozaimasu !” sapa Lia, “ohayou
gozaimasu, Medu~chan”jawab Irina. Setelah bercakap-cakap sebentar, Irina
berlari kecil menuju barisan kelasnya dan berbaris disebelah Dhera, tepat di
belakang Risa, yaitu barisan kelas 8BL2. Padahal upacara sedang berjalan dengan
serius dan khitmat, tetapi Risa dan Lucy malah asyik berdua membicarakan K-POP
yang Dhera dan Irina pikir tak akan ada habis-habisnya.
***
Sekarang sedang berjalan pelajaran bahasa Indonesia. Tetapi
tanpa guru, karena ada rapat mendadak, dan setumpuk tugas yang harus
dikerjakan. Saat Irina ingin meminjam tipe-X
pada Risa, Irina membalikkan badan dan mendapati Risa dan Lucy sedang
membicarakan tentang K-POP !! Betapa tak habis pikirnya Irina sambil
menggeleng-gelengkan kepala, ia pun bertanya, “Ris, Luc, apa sih yang kalian
obrolkan ? kok sepertinya asyik berdua saja, ajak-ajak aku dan Dhera dong..”
Risa dan Lucy hanya bisa tertawa kecil, “ini lo, SuJu sedang mengeluarkan single baru, judulnya A-Cha,” jawab
Risa, “iya,dan juga video-nya sudah
keluar,mau?” tanya Lucy. Sontak saja Irina menjawab, “mau ! mau ! Lumayan untuk
koleksi” sementara Dhera masih serius mengerjakan tugas sambil
menggeleng-gelengkan kepala melihat tingkah ketiga sahabatnya.
Bel
telah ber-bunyi tiga kali pertanda istirahat. Tidak seperti biasanya Irina tak
pergi ke kantin, tetapi membalikkan kursinya menghadap kearah Risa dan Lucy
yang tentu saja sedang membicarakan K-POP. Dari wajah pun sudah terlihat bahwa
Irina tampak cukup tertarik dengan berbagai berita-berita yang Risa dan Lucy
bicarakan.
***
Keesokan
harinya, Dhera, Risa, Irina, Lucy sudah sepakat untuk membawa laptop hari ini.
Sudah bisa ditebak Risa dan Lucy sedang membicarakan.....tentu saja tentang
K-POP lagi. Tetapi ada yang berbeda, yang dicarakan hari ini adalah SHINee !
Mungkin dikalangan K-POPers nama boyband ini cukup terkenal dan disegani. Bisa
dimaklumi, karena SHINee adalah bias atau artis Korea favorit Risa, terutama
yang bernama Key. --Sampai saat ini, Risa masih setia menjadi seorang “Shawol”
alias “SHINee World” sebutan untuk fans
dari SHINee. Lucy pun setia menjadi seorang “ELF” dari Super Junior. Dan juga
dengan Dhera yang mengaku sebagai “Masivers” dari dari band D’masiv – Ok guys basa-basinya, kita kembali pada
benang merah lagi. Bel pun berbunyi tiga kali pertanda istirahat. Sementara
Risa dan Dhera membeli di kantin, Irina menyempatkan mengobrol dengan Lucy,
“Luc, kenapa kamu suka Super Junior ? kan, anggotanya banyak banget,” tanya
Irina, “gak banyak-banyak banget kok, hanya sepuluh orang saja. Wah, gak tahu
juga ya, aku suka SuJu karena apa. Sepertinya karena kakakku sering menyebarkan
virus K-POP,” jawab Lucy sekenanya.
Saat Risa dan Dhera kembali, “oh iya Lucy, minta foto plus video SHINee yang kamu download kemarin dong, ini
flashdisk-nya” celetuk Risa sambil menyerahkan flashdisk mungilnya kepada Lucy.
“Ok,
sini...oh iya, aku juga minta video SHINee yang ini, ini, ini, foto yang ini,
ini,ini. Dan video Girls Generation yang ini, ini, video fancam SuJu yang ini,
ini, ini, dan yang ini, masukkan ke flashdisk-ku ya” kata Lucy dengan tidak
sabaran sambil menunjuk beberapa file video di layar laptop Risa dan
menyerahkan flashdisk birunya. “Sabar, sabar Lucy, pelan-pelan dong” jawab
Risa, “Lucy, aku minta video A-Cha ya” pinta Irina dengan gaya “puppy eyes”-nya
yang ampuh, “iya, iya gampang. Mana flashdisk-mu ?” tanya Lucy. “Hehehe, nebeng
flashdisk-mu bentar tak apa-apa kan ?” Irina balik bertanya, “dasar Irina, ya
sudahlah. Tunggu saja sampai Risa selesai meng-copy file dulu ya, dia juga
sudah punya kok, minta ke dia saja langsung” jawab Lucy simple. “Risa, aku boleh
minta video-video SHINee dan SuJu ?” pinta Irina, “iya, tunggu saja. Nanti
sudah ada kok didalam flashdisk-nya Lucy” jawab Risa, “ok, makasih ya Risa,
baik banget deh” jawab Irina girang.
Ketika
Irina memasukkan flashdisk Lucy ke laptopnya, dan membuka foldernya, Irina
sangat terkejut karena di dalamnya terdapat banyak video yang Lucy minta dari
Risa. Muncullah ide jahil Irina, “daripada ribet-ribet mencari video SHINee
plus SuJu yang ku minta, lebih baik ku copy
saja semuanya, hihihi” kata Irina dalam hati sambil menekan tombol ‘ctrl A’ dan
‘ctrl C’ untuk meng-copy ke folder yang telah ia persiapkan dan menekan tombol
‘ctrl V’ untuk mem-paste
video-videonya. “Sudah belum Ir ? Pengen nonton nih” kata Lucy mengagetkan
Irina, “eh, oh, iya iya, sabar ya” jawab Irina dengan sedikit terbata-bata.
Setelah proses peng-copy-an sudah
mencapai 100 % Irina langsung mencari file video yang ia minta tadi, dan
kemudian menghapusnya. “Ini Luc, makasih ya sudah boleh meminjam flashdisk-mu”
kata Irina sambil menyerahkan flashdisk milik Lucy yang berwarna biru safir
itu, “iya, sama-sama” jawab Lucy sambil tersenyum. “Lucy, nonton yang ini yuk
!” ajak Risa tiba-tiba sambil menunjuk suatu video di layar laptop Lucy, “ok,
ayo!” jawab Lucy spontan. Karena mendengar pembicaraan Risa dan Lucy, Irina dan
Dhera langsung menyelinap ke belakang Risa dan Lucy untuk ikut menonton.
“Wuiih, Donghae cakep banget !” kata Risa dengan gaya lebay-nya, “Kyuhyun juga
cakep kalee” kata Lucy tak mau kalah dengan Risa. Tiba-tiba, “Luc, itu siapa ?
Kok wajahnya mirip Key” tanya Irina dengan muka polosnya, belum sempat Lucy
menjawab pertanyaan Irina, tetapi sudah didahului oleh Risa, “APA KEY ??!!”
semprot Risa sambil mencubiti Irina yang meringis kesakitan. “Yang mana Ir ?
Ryeowook maksudmu ?” tanya Lucy, “gak tahu lah, kan kamu yang tahu. Pokoknya
mirip Key mukanya” jawab Irina, saat Lucy masih sibuk berfikir, pada saat yang
sama saat Irina mengucapkan kata “Key”, Risa langsung tersedak minumannya dan
langsung mencubiti Irina, Irina pun hanya bisa meringis kesakitan. Bu Sri pun
memasuki kelas dan mulai mengajar bahasa Inggris. Saat Bu Sri mengajar di depan
kelas menulis beberapa soal, Risa dan Lucy sedang asyik menirukan dance tangan
dari lagu berjudul Lucifer dari SHINee sambil menyanyikan lagunya dalam volume
yang hanya bisa didengar oleh Dhera dan Irina, mereka hanya memerhatikan Bu Sri
dan menikmati lagu yang sahabat mereka nyanyikan.
***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar